SISTEM INFORMASI PENJUALAN BERBASIS DESKTOP DENGAN METODE WATERFALL

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Fitriana M. Sabir

Abstract

Sistem informasi penjualan merupakan sistem yang memanajemen perusahaan terutama dalam menyelesaikan bagian penjualan perusahaan secara terkomputerisasi. Toko Sinar Harapan, merupakan salah satu toko yang menjual berbagai kebutuhan pokok yang melayani pelanggan dalam jumlah banyak setiap harinya. proses pencatatan dan perhitungan secara manual tidak lagi efisien sehingga membutuhkan sistem yang dapat memenuhi dan mempermudah dalam proses pencatatan dan perhitungan penjualan. Sistem yang terkomputerisasi akan menghasilkan kinerja yang jauh lebih baik, cepat dan akurat. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode waterfall yaitu sebuah model pengembangan perangkat lunak yang menyediakan pendekatan alur hidup perangkat lunak mulai dari analisis, desain, pengkodean dan pengujian. Adapun data yang digunakan merupakan data primer dan data sekunder yang dikumpulkan dengan cara observasi langsung ketempat penelitian, wawancara dengan narasumber serta studi pustaka dengan mempelajari buku serta jurnal terkait. Hasil penelitian ini yaitu: menghasilkan aplikasi penjualan berbasis desktop pada toko Sinar Harapan. Hasil Aplikasi penjualan berbasis desktop ini, memudahkan admin untuk mengelolah data barang, data supplier, data transaksi penjualan dan transaksi pembelian serta membantu admin membuat laporan data barang, data penjualan serta laporan data pembelian, sehingga proses transaksi penjualan maupun pengelolaan toko menjadi lebih efektif dan efisien.

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
Sabir, F. M. (2021). SISTEM INFORMASI PENJUALAN BERBASIS DESKTOP DENGAN METODE WATERFALL. JTRISTE, 8(2), 13-22. Retrieved from https://jurnal.kharisma.ac.id/jtriste/article/view/208