IMPLEMENTASI MACHINE LEARNING UNTUK MENGIDENTIFIKASI TANAMAN HIAS PADA APLIKASI TIERRA
##plugins.themes.academic_pro.article.main##
Abstract
Machine learning adalah sebuah teknologi yang dapat dimanfaatkan untuk mendeteksi suatu objek. Pada penelitian ini machine learning digunakan untuk mengidentifikasi tanaman hias pada aplikasi Tierra dan akan memanfaatkan website teachable machine yang menerapkan algoritma convolutional neural network sebagai tools dalam membuat sebuah model machine learning. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi dan studi dokumen, selanjutnya dihitung persentasi akurasi hasil pengujian. Untuk proses training data pada website teachable machine akan menggunakan 30 gambar tanaman hias dan hasil yang didapat setelah melakukan pengujian menunjukkan tingkat akurasi machine learning menggunakan tools teachable machine adalah sebesar 89% yang artinya machine learning cukup baik untuk diimplementasikan dalam mengidentifikasi tanaman hias pada aplikasi Tierra.