DESAIN SISTEM PEMANTAU KESEHATAN PASIEN BERBASIS JARINGAN SENSOR NIRKABEL

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Gabryella Angelina Ho
Mohammad Fajar
Abdul Munir

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem pemantau kesehatan pasien berbasis jaringan sensor nirkabel yang berbiaya rendah. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui studi literatur dan eksperimen prototipe di laboratorium software engineering STMIK KHARISMA Makassar. Untuk memantau kondisi kesehatan pasien secara berkala dari jarak jauh, prototipe sistem pemantau kesehatan berbasis jaringan sensor nirkabel yang dirancang dapat digunakan. Prototipe node sensor terdiri dari Arduino nano, modul komunikasi NRF24L01, sensor detak/pulse, sensor temperatur DS18B20, dan baterai sebagai sumber energi node. Sedangkan node sink/gateway disusun dari Arduino Uno, NRF24L01 dan modul timer RTC. Dari hasil evaluasi penginderaan node sensor  diperoleh data detak jantung responden orang dewasa dengan kondisi sehat berkisar 62-71 BPM dan suhu tubuh sekitar 34-35 derajat Celcius. Rata-rata persentase perbedaan relatif terhadap pengukuran menggunakan alat manual atau tanpa menggunakan prototipe untuk sepuluh sampel data detak jantung yaitu 3,37%,  dan  data temperatur sebesar 2,48%.

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
Angelina Ho, G., Fajar, M., & Munir, A. (1). DESAIN SISTEM PEMANTAU KESEHATAN PASIEN BERBASIS JARINGAN SENSOR NIRKABEL. JTRISTE, 9(1), 113-123. https://doi.org/10.55645/jtriste.v9i1.368