RANCANG BANGUN SISTEM PEMESANAN ONLINE PADA TOKO IKEBANA FLORIST MENGGUNAKAN FRAMEWORK MVC

Isi Artikel Utama

Jessica Chandra
Marlina
Ahyar Muawwal

Abstrak

Menyikapi persaingan yang semakin kompetitif pada setiap bisnis, memunculkan ide untuk memadukan antara teknologi informasi dengan bisnis. Tujuan penelitian ini yaitu Merancang Sistem Pemesanan Online pada Toko Ikebana Florist Menggunakan Framework MVC. Dalam penelitian ini, penulis membuat aplikasi dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dengan framework Codeigniter. Aplikasi ini bisa mengelolah data produk, melihat produk, melakukan transaksi pemesanan dan pembayaran serta validasi. Untuk memperoleh data dan informasi yang menunjang pelaksanaan penelitian ini, dilakukanlah observasi dan wawancara. Diimplementasikan menggunakan program Atom dan MySQL PhpMyAdmin sebagai pengolah data, kemudian diuji menggunakan metode pengujian Black Box. Dibangunnya sebuah website pemesanan online tersebut Toko Ikebana Florist dapat memanfaatkannya sebagai suatu media untuk mempromosikan produk-produk yang dijualnya, agar dapat dikenal lebih luas

Rincian Artikel

Sitasi
Chandra, J., Marlina, & Muawwal, A. (2019). RANCANG BANGUN SISTEM PEMESANAN ONLINE PADA TOKO IKEBANA FLORIST MENGGUNAKAN FRAMEWORK MVC. KHARISMA Tech, 14(2), 41-50. Diambil dari https://jurnal.kharisma.ac.id/kharismatech/article/view/242
Bagian
Articles

Artikel dari penulis yang sama yang paling banyak dibaca

<< < 1 2 3 > >>